PELATIHAN TATARIAS BAGI PEREMPUAN DI KABUPATEN BUOL TAHUN 2024

Tata rias wajah adalah ilmu yang mempelajari tentang seni mempercantik diri dengan cara menyamarkan bagian-bagian wajah yang kurang sempurna dengan warna-warna redup dan menonjolkan bagian-bagian wajah yang sempurna dengan warna-warna terang. Untuk mendapatkan suatu riasan yang sempurna terlebih dahulu harus mengetahui sedikit tentang anatomi wajah/bentuk wajah, tetapi walaupun demikian cara-cara merias wajah dalam tahap dasar sesungguhnya sama saja, untuk itu yang perlu diperhatikan adalah teknik dan pengetahuan dasar merias wajah. Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sulawesi Tengah melalui Bidang Kualitas Hidup Perempuan dan Kualitas Keluarga melaksanakan Kegiatan Pelatihan Tatarias Bagi Perempuan Kabupaten Buol.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bapak Dr. Zubair, M.Si, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sulawesi Tengah. Dalam sambutanya Kadis berharap melalui kegiatan ini dapat membantu dan mengasah kemampuan keterampilan bagi mereka yang ingin berkembang dan diharapkan dapat membantu perekonomian perempuan.

Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini untuk meningkatkan kapasitas dan keterampilan perempuan dalam melakukan teknik tatarias wajah dan membantu perempuan dalam meningkatkan perekonomian dan menunjang pendapatan keluarga. Kegiatan tersebut dihadiri oleh masyarakat desa dan Pelaku Usaha Perempuan di Desa Busak Kabupaten Buol dengan jumlah peserta sebanyak 100 orang.

Narasumber pada kegiatan ini Nur Arsyil, Gunawan Primasatya dan Moh. Fadly, SE. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 29 s/d 30 mei 2024 di Desa Busak Kabupaten Buol.