Dalam rangka mewujudkan sinergi dan kemandirian data terpilah gender dan anak di Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2024, yang hasilnya akan dimutakhirkan kedalam Sistem Informasi Gender dan Anak (SIGA). Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sulawesi Tengah melalui Bidang Data dan Informasi Gender dan Anak melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi Forum Data Terpilah Gender dan Anak Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2024.
Kegiatan ini dibuka oleh Pjs. Gubernur Sulawesi Tengah diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Dr. Fachrudin, M.Si. Dalam sambutanya bapak Dr. Fachrudin berharap forum data terpilah gender dan anak dapat diberdayakan dengan maksimal sebagai sarana bertukar informasi, berbagi pengalaman, serta mencari solusi atasi berbagai masalah dan tantangan seputar pengelolaan data gender dan anak di Provinsi Sulawesi Tengah.
Kegiatan ini dilaksanakan untuk terpublikasinya data gender dan anak di 13 Kab/Kota dalam Sistem Informasi Gender dan Anak. Kegiatan tersebut diikuti oleh 50 orang peserta perwakilan dari DP3A Kab/Kota serta OPD terkait Provinsi Sulawesi Tengah.
Adapun Narasumber pada kegiatan ini, Ir. Jefri Wahido, M.Si dari Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Tengah, Dra. Sukarti, M.Si selaku Fasilitator Desa Ramah Peduli Perempuan dan Anak, dan Mety Madi R. Lataha, SE, selaku Fasilitator Champion Perencanaan Penganggaran Responsif Gender. Kegiatan ini dilaksanakan bertempat di Hotel Jazz Palu, Jl. Zebra II pada hari Rabu, 16 Oktober 2024.
Informasi selengkapnya kunjungi situs berikut ini https://polresciko.com/